Cerita Porter dan Guide Gunung Prau dan Layanan Paket Private
Porter Guide Prau Melayani Tamu Dari Jepang
Di Bulan Mei ini kami mendapatkan tamu dari Negeri Sakura, 2 orang wanita asal Jepang yang menggunakan paket Private Gunung Prau
Mereka mendarat di Yogjakarta Internasional Airport (YIA) kemudian berangkat ke Basecamp Gunung Prau via Patak Banteng
Jam 15.30 kami bertemu di Minimarket Patak Banteng yang dekat dengan Basecampnya, setelah ucapan selamat datang dan istirahat sebentar pada jam 16.17 menit kami mulai pendakian Gunung Prau dengan naik Ojek sampai Pos 1
Baca juga: Porter Gunung Prau
Lanjut pada Jam 17.00 sampai di Pos 2 istirahat sejenak untuk foto2, Dari Pos 2 kami mengambil jalur baru dengan pertimbangan banyak variasi landainya
Jam 17 32 akhirnya sampai di Pos 3 (Padang Ilalang) foto sejenak dengan plang dan sesekali meneguk air mineral kami pun melanjuymenuju sunrise camp
Sampai sana kami tidak langsung menuju tempat camp kami akan tetapi langsung ke spot Sunset nya Gunung Prau karena memang hari sudah mendekati gelap cuma sayangnya memang sunset sore belum mendapati yang bagus
Setelah selesai sunset kami pun langsung Menuju tenda, seperti biasa sesampainya di tenda tamu kami minta untuk ganti baju yang basah karena keringat sembari kami siapkan tempe dan teh hangat
Baca juga: Guide Gunung Prau
Sembari menemani masak kami mengobrol dengan beberapa topik ringan dengan selingi canda untuk menghangatkan suasana
Pada jam 20.00 makan malam dengan menu ayam goreng telah siap
Jam 21.00 keduanya istirahat dan sebelum istirahat kami menyiapkan yang untuk pelayanan di esok pagi sebelum sunrise
Jam 4.30 porter bangun menata alat masak untuk menggoreng kentang dan membuat teh hangat lalu pada jam 05.00 sudah siap
Baca juga: Paket Private Medium Class
Tamu keluar di antara dinginnya pagi dan duduk di kursi sembari menikmati teh hangat dan cemilan kentang goreng beberapa menit kemudian menyusul pisang goreng
Sesekali tamu berdiri untukh menikmati sunrise dan mengambil dokumentasi khas Prau berupa bunga daysi dan gunung yang brrderet mulai Gunung Kembang, Gunung Sindoro, Sumbing, Merapi, Merbabu Andong, Telomoyo, Ungaran
Dan kami sebagai Guide dan Porter sangat bersyukur suasana sunrise cukup bagus meskipun di gunung Prau sedang ramai
Puas tamu berjalan menikmati sunrise di gunung Prau tamu pun kembali ke kursi karena suasana sudah hangat berikutnya layanan kami berupa buah.
Baca juga: Paket Private Simple Class
Selang beberapa menit kemudian Porter mulai mempersiapkan menu sarapan pagi Nasi goreng telur dadar.
Setelah selesai pada jam 6.45 tamu sarapan dengan suguhan pemandangan yang indah dan suasana yang hangat
Jam 7.40 tamu mulai turun dengan di dampingi guide tak lupa untuk foto terlebih dahulu di plang
Dan Jam 9.41 kami pun sampai di parkiran mini market tempat kami awal berjumpa lalu mereka membeli carica sebagai oleh oleh seterusnya melanjutkan perjalanan kembali ke Jogja hingga sore harinya tamu mengabari sudah flight kembali ke Jakarta
Kami bersyukur tamu puas dengan pelayanan paket private kami dan mengatakan mereka sangat happy
Salam Mlampah Salam Lestari
0 Komentar