Guide Porter Gunung Sumbing Via Kaliangkrik
Jalur Pendakian Gunung Sumbing Via Butuh
( Nepal Van Java)
Bacecamp butuh dengan ketinggian 1722 MDPL. |
Gunung Sumbing dengan ketinggian 3371 MDPL adalah salah satu tempat yang rekomendasi untuk para pecinta ketinggian, ada beberapa jalur resmi yang menjadi tempat masuk juga melakukan registrasi. Salah satunya adalah Bacecamp Sympony Sumbing Dusun Butuh Desa Temanggung Kecamatan Kaliangkrik Kabupaten Magelang Jawa Tengah.
Basecamp Butuh berada di ketinggian 1722 MDPL.
Akses Transportasi, Kondisi Jalur dan Perkiraan Waktu Tempuh.
Akses transportasi
Basecamp Kaliangkrik Butuh bisa di akses dengan kendaraan roda dua (motor) juga dengan kendaraan roda empat (mobil) yang berupa mini bus karena untuk kendaraan berukuran besar tidak di rekomendasikan mengingat jalur yang tidak terlalu lebar juga menanjak dan menikung.
Baca juga : Travel dan Transportasi.
Untuk anda yang menggunakan jalur tol Trans Jawa pintu tol terdekat adalah pintu tol Bawen. Dari pintu tol Bawen menuju Basecamp kurang lebih berjarak 88 km dengan waktu tempuh 2-3 jam. Ketika Anda sudah berada di jalan Kaliangkrik ada beberapa opsi jalur untuk naik ke Dusun Butuh dan jalur yang paling mudah untuk naik itu bisa lewat pasar Gatukan kondisi jalanya paling lebar dan secara berkala terus di lakukan perbaikan.
Tempat parkir kendaraan roda 4 |
Tempat Parkir
Tempat parkir mobil ada tersedia dengan tarif Rp.25.000,- untuk durasi waktu maksimal dua hari satu malam, lokasinya tidak langsung berada di depan Bacecamp, dari parkiran menuju Basecamp Anda bisa jalan kaki atau menggunakan jasa ojek parkiran ke Basecamp dengan tarif Rp.10.000,-.
Untuk Anda yang menggunakan motor ada tersedia parkiran motor tepat di depan Basecamp.
Sampai lah Anda di Bacecamp Butuh berada di ketinggian 1722 MDPL, yang memanfaatkan rumah kepala dusun di sana meski demikian untuk fasilitas ruang serba guna tempat registrasi tempat makan toilet juga mushola ada tersedia di sana.
Sesampainya kita di sana. sebelum pendakian kita akan mengurus registrasi/tiket terlebih dahulu besaran tiket nya adalah RP.30.000,- per orang yang peruntukanya untuk ijin masuk, asuransi, dan fasilitas Basecamp berupa toilet charger dan ruang serba guna atau aula yang bisa di manfaatkan untuk istirahat, packing, juga bisa di gunakan untuk briefing sebelum pendakian. Ada juga fasilitas dari Basecamp lainya seperti parkir motor Rp.5000,- mandi air hangat Rp.10.000,-. yang keduanya bersifat opsional bisa di pergunakan jika anda membutuhkanya. begitu pula jika kita mau menggunakan jasa porter, guide, atau paket pendakian Gunung Sumbing.
Proses registrasi kita akan mengisi from yang di sediakan oleh teman teman pengelola Basecamp yang secara umum akan di gunakan untuk pengisian data tim juga barang juga peralatan yang di bawa yang selanutnya di pergunakan pencocokan sampah yang di bawa turun.
Tempat Registrasi |
Dalam proses registrasi ada juga briefing yang di lakukan bersama sama dari banyak tim pendakian atau masing masing tim. yang di antaranya di jelaskan kewajiban pendaki
- Berdoa sebelum pendakian
- Melapor sebelum dan sesudah pendakian
- Mempersiakan diri baik fisik maupun mental
- Membawa peralatan pendakian yang memenuhi standart
- Membawa perbekalan secukupnya
- Menggunakan jalur yang ada (resmi)
- Menjaga kebersihan
- Membawa turun sampah
- Menjaga harmonisasi tim
- Mentaati semua peraturan.
Briefing para pendaki. |
Selanjutnya selain peraturan dalam brifing akan di jelaskan juga tentang larangan.
- Membuat jalur atau melewati jalur terobosan.
- Menggunakan obor dan sejenisnya untuk penerangan.
- Merusak pohon dan tumbuhan lainya .
- Berburu Satwa.
- Merubah atau merusak petunjuk jalan yang ada.
- Membuat tanda petunjuk liar.
- Vandalisme.
- Mengotori kawasan Gunung Sumbing.
- Berkata kotor, mengeluh, melamun, sombong dan sifat yang kurang etis lainya.
- Melanggar kearifan lokal yang ada (diantaranya berpakaian dengan warna hijau pupus).
Selain hal tersebut saat brifeing juga di jelaskan kondisi track tempat yang bagus untuk mendirikan tenda juga tempat untuk mengambil air.
Selesai proses briefing kita akan melakukan pendakian. Dari Basecamp menuju pangkalan ojek yang berada sebelum pos 1 kita bisa memanfaatkan jasa ojek, dengan tarif Rp.20.000,-. Selain menghemat waktu dan tenaga tentunya kita akan membantu kehidupan abang ojek Gunung Sumbing, dan jangan heran karena saat kita ngojek di sini kita duduk di depan abang ojeknya yang mengendalikan laju motornya, hal tersebut untuk menjaga keseimbangan motor agar tidak nge jump karena kemiringan track.
Tarif Jasa Porter Gunung Sumbing, Guide dan Paket Trip via Kaliangkrik Butuh Nepal Van Java
1. Harga Porter Gunung Sumbing
- Porter naik
- Porter Menginap
- Porter Summit
Selengkapnya >> Porter Gunung Sumbing
2. Harga Guide Gunung Sumbing
Tersedia Juga
3. Paket PrivateTrip Gunung Sumbing via Butuh High Class
Selengkapnya: Paket High Class
4. Paket PrivateTrip Gunung Sumbing via Butuh Middle Class
Pendakian Gunung Sumbing via Butuh Kaliangkrik Nepal Van Java
Ojek Gunung Sumbing Via Butuh. |
Jalur pejalan kaki juga jalur ojek dari Basecamp menuju pangkalan ojek menggunakan jalur yang sama. Pertama kita akan melewati Gerbang Sejati .
Gerbang Sejati. |
Pangkalan ojek. |
Perjalan pertama kita setelah pangkalan Ojek Gunung Sumbing akan di hadapkan pada tanjakan yang anak tangganya di susun menggunakan batu yang tersusun rapi. kita acap kali berpapasan dengan penduduk setempat yang melakukan aktifitas pertanian. Setelah melewati tanjakan tersebut sebelum pos 1 track relatif landai. dengan kondisi track tanah. juga terdapat beberapa tempat untuk mangambil air yang berupa kolam kecil yang terbuat dari beton.
Kolam yang dapat digunakan mengambil air sebelum Pos 1. |
Pos 1
Total jarak dari Basecamp menuju Pos 1 kurang lebih 1,6 km yang dapat kita tempuh dengan durasi waktu kurang lebih 2 jam tanpa ojek, atau 3/4 jam dengan menggunakan ojek.
Pos 1. |
Warung di pos 1. |
Pohon "Kasiyah" sebelum perawatan berupa penjarangan. |
Dimana di sini pohon tersebut tumbuh terlalu berhimpitan sehingga pertumbuhan pohon tidak bisa maksimal karena pertumbuhanya bukan di jarak yang ideal antara satu pohon dan pohon lainya. teman teman pengelola Basecamp Gunung Sumbing via Butuh melakukan perawatan dengan cara menjarangkan populasi pohon tersebut, yang hasil dari penjarangan pohon tersebut di gunakan untuk memperbaiki jalur pendakian Gunung Sumbing Via Butuh antara pos 1 dan Pos 2 sehingga lebih enak untuk di lalui, karena anak tangga di sini sangat ideal untuk melakukan pendakian dengan variasi ketinggian antara satu anak tangga dengan anak tangga lainya sekitar 10 cM - 20 CM, meskipun kadang terasa kependekan saat kita lalui untuk perjalanan turun, ada pendaki yang menuruni dua anak tangga sekaligus untuk menyiasatinya meskipun harus di lakukan dengan hati hai.
Kondisi jalur pos 1 ke pos 2 |
Pos 2
Pos 2 Sikretek. |
Pertemuan Jalur Basecamp Butuh Dan Adipuro |
Bebatuan yang menjadi sungai kecil di musim hujan. |
Dari pos 2 ke pos 3 ada yang berupa track terbuka sehingga kita bisa melihat bentangan pemandangan baik yang ke arah bawah maupun ke arah atas, untuk area yang tertutup kebanyakan oleh pohon pohon Lamtoro.
Jarak dari pos 2 ke pos 3 itu 1,9 km dengan perkiraan waktu tempuh kurang lebih 1 jam, tracknya cukup jauh akan tetapi waktu tempuh nya relatif pendek di karenakan kondisi jalur yang cukup landai.
Pos 3
Pos 3 Siterbang. |
Pos 3 pendakian di beri nama Siterbang berada di ketinggian 2638 MDPL merupakan tempat yang di rekomendasikan untuk mendirikan tempat camping, karena di sini terdapat tempat yang berundak dan memuat banyak tenda, tempat ini layak untuk di jadikan tempat berkemah karena karena relatif lebih aman jika ada badai karena juga karena lokasinya berada di antara pohon Lamtoro lebih terlindungi kalau ada terik matahari dan ketika musim penghujan lokasi mata air juga tidak terlalu jauh. Itulah beberapa alasan kenapa Pos 3 di rekomendasikan untuk menjadi tempat mendirikan tenda. Di Pos 3 ini pendaki bisa istirahat memasak dll. Jika anda membutuhkan signal handphone ada provider yang masih bisa menjangkaunya, meskipun tidak terlalu kuat dan terkadang kehilangan signal.
Salah satu kegiatan pendakian Gunung Sumbing adalah summit attack atau perjalanan menuju puncak. Dari pos 3 menuju puncak memakan waktu sekitar 3 jam.
Pertama diawali perjalanan ke pos 4, berjalan beberapa meter dari pos 3 kita akan mendapati pertemuan jalur Pendakian Via Mangli, dari sini berarti kita sudah akan mendapati bahwa semua jalur dari Tiga Basecamp yang ada di kecamatan Kaliangkrik sudah menjadi satu jalur menuju puncak sejati. Tempat ini juga ada yang menyebut pos 3 nya Basecamp Adipuro.
Tempat pertemuan jalur Basecamp Butuh, Adipuro dan Mangli |
Mulai naik lagi adalah vegetasi terbuka dengan pemandangan rerumputan hijau yang luas terbentang sesekali juga sudah mulai kita jumpai bunga edelweiss.
Sebagian view antara Pos 3 - Pos |
Salah satu anak sungai untuk mengambil air. |
Pos 4
Sampailah kita di pos 4 di mana vegetasi nya sudah lebih terbuka di sini kita akan mendapati tempat camping juga meski lokasinya tidak seluas di pos 3 juga bidang tanah nya tidak sedatar di pos 3.
Pos 4 ini berada di ketinggian 2983 MDPL yang di beri nama Cepogo di pos 4 ini kita akan mendapati bunga edelweiss yang banyak tumbuh di kanan kiri jalur, dari pos 4 sampai puncak berjarak kurang lebih 1,2 KM.
Naik beberapa meter kita akan menjumpai percabangan jalan, ada yang lurus langsung ke atas ada yang berbelok kanan (posisi kita menghadap puncak) jalur yang langsung lurus itu jalur lama yang kondisinya kurang baik.dan yang kita pakai adalah yang berbelok kanan selain tidak terlalu terjal karena sudah dibuat semacam jalan zig zag di situ juga kita akan mendapati jalur yang buat turun ke kawasan kawah Gunung Sumbing
Persimpangan jalur puncak dan kawah |
Semakin mendekati Puncak Sejati kita akan mendapati beberapa batu yang ukurannya cukup besar sehingga kita tiba di tanjakan terakhir sebelum puncak tanjakan lumayan tetapi di situ juga tersedia tali untuk mempermudah kita naik ke puncak Sejati.
Kondisi track jelang puncak Sejati. |
Puncak Sejati
Dan akhirnya....
Sampailah kita di puncak sejati Gunung Sumbing 3371 MDPL dari sisi sebelah timur kita akan melihat Gunung Merapi, Gunung Merbabu, Gunung Lawu, Gunung Andong, Gunung Telomoyo dan Gunung Ungaran juga gugusan perbukitan lainya.
Puncak Sejati 3371 MDPL |
Dari Sisi sebelah barat kita akan melihat Gunung Sindoro, Gunung Kembang, Gunung Prau dan gunung atau bukit kecil lainnya.
Berikut Estimasi waktu pendakian Gunung Sumbing Via Basecamp Butuh Nepal Van Java
Pengecekan setelah turun. |
More Info By Chat Or Phone :
Baca Juga :
Jalur Pendakian Gunung Sumbing Lainya
☞. Via Kaliangkrik Adipuro
☞. Via Kaliangkrik Mangli
☞. Via Gajah Mungkur
☞. Via Bowongso
☞. Via Batur Sari
☞. Via Sipetung
☞. Via Cepit
0 Komentar